The Cookie Diet

Lapar dan sangat ingin makan yang manis-manis adalah dua penyebab utama kenapa orang berhenti berdiet.

Tapi bagaimana jika makan kue dan merasa kenyang adalah bagian dari program diet anda?

The Cookie Diet memanfaatkan kue sebagai sarana untuk mengajak anda menurunkan berat badan dengan mudah. Lagi pula, cara apa lagi yang lebih nikmat untuk menurunkan berat badan selain dengan cara makan kue?

Tapi kue-kue ini tidak seperti kue biasa. Kue-kue ini di design secara khusus untuk menjadi makanan pengganti, yang dibuat dengan serat, protein, dan berbagai bahan yang ditujukan untuk membuat anda tetap merasa kenyang.

Meski rasanya lezat, namun kue-kue ini mungkin tidak semanis kue-kue yang biasa anda makan. Kue-kue ini tidak mengandung obat atau bahan-bahan ajaib, hanya amino acids (protein) dan serat yang bertindak sebagai penghilang rasa lapar.

Dipasaran, ada banyak program diet yang menggunakan cara seperti ini. Yang paling populer adalah "Hollywood Cookie Diet, the Smart for Life diet, " dan "Dr. Siegal’s Cookie Diet."

Sanford Siegal, MD, seorang dokter obesitas dari di Miami, dianggap sebagai orang yang pertama kali menggunakan konsep diet ini. Tepatnya di tahun 1975, saat dia mulai mengembangkan kue formula untuk membantu para pasiennya menurunkan berat badan.

Bagaimana cara kerja dari program diet ini?

Dalam diet ini, anda tidak perlu memikirkan apa yang harus dimakan, anda cuma perlu memilih kue mana yang akan dimakan, dan menu makan malam. Strategi diet yang sangat mudah ini terbukti mampu membantu jutaan pasien Dr Siegal untuk menurunkan berat badannya.

Kue-kue ini mengandung amino acid terpilih untuk mengatasi rasa lapar, serta, dan berbagai bahan lain yang akan dicerna secara perlahan untuk membuat anda merasa kenyang lebih lama. Dengan memakan 4 - 6 kue perhari, akan memberikan anda sekitar 500 kalori.

Untuk menu makan malam cukup simpel: lean protein dan sayuran atau makanan beku dan salad. Makan malam berkisar antara 300 sampai 1.000 kalori, yang berarti bahwa total kalori diet ini berkisar antara 800 - 1.500 kalori per hari.

Siapapun yang mengikuti diet 800 kalori per hari pasti akan bisa menurunkan berat badannya. Namun pengawasan dari tenaga medis direkomendasikan untuk orang-orang yang sedang menjalani diet rendah kalori (kurang dari 1.200 kalori per hari), karena mereka sepertinya akan mengalami kekurangan nutrisi.

Diet kue rendah kalori ini umumnya merekomendasikan multivitamin harian untuk mengisi kesenjangan nutrisi.

Siegal mengatakan bahwa pasiennya tidak punya masalah untuk tetap membatasi 800 kalori, dan biasanya berat badan mereka turun sebanyak 15 pound (6,8 kg) per bulan.

"Salah satu motivator terbesar untuk tetap menjalani diet ini adalah saat anda bisa mengatasi rasa lapar, mengurangi nafsu makan, dan melihat penurunan berat badan, dan hampir semua orang pasti bisa menurunkan berat badannya dengan 800 kalori," kata Siegal.

Evan Bass telah mengikuti program diet Smart for Life cookie selama lebih dari satu tahun, dan berhasil menurunkan (dan terus mempertahankannya) sebanyak 45 pound (20 kg).

"Dua minggu pertama adalah yang paling berat," katanya. "Aku merasa sangat lemah, tidak punya energi untuk berolahraga. Setelah terbiasa, aku merasa sangat sehat dan menjadi lebih aktif secara fisik sambil terus memakan kue setiap sarapan dan makan siang."

Dia mengatakan bahwa dia menyukai kue coklat. Terutama jika kue tersebut dihangatkan di dalam microwave, dan tidak merasa bosan untuk makan 6 -8 kue per hari.

Sebagai hasi dari berdiet dan memeriksakan diri secara teratur di klinik Smart for Life, Bass mengatakan bahwa dia telah melihat peningkatan dalam hal kesehatannya, juga jenis makanan yang dipilihnya serta berkomitmen untuk menjadi lebih aktif secara fisik.

"Untuk mempertahankan penurunan berat badan, aku masih terus memakan kue sepanjang minggu, dan mengijinkan diri untuk sedikit memperturutkan keinginan di akhir pekan," katanya. "Namun aku terus mengawasi berat badan ku dan saat naik 5 pound, itu adalah tanda bahwa aku harus lebih hati-hati terhadap apa yang aku makan dan aktivitas ku."

Apa saja yang boleh dimakan?

Kue-kue sebagai pengganti sarapan, makan siang, dan snack masing-masing berkisar antara 90 - 150 kalori. Kue-kue ini punya banyak pilihan rasa, antara coklat, pisang, blueberry, oatmeal, dan kelapa. Rasanya lezat, mudah untuk bawa-bawa, dan tidap perlu di bekukan.

Dalam diet Siegal yang diawasi secara medis, anda boleh makan seperti biasa saat makan malam, yang terdiri dari 4-6 ons lean protein, dengan sayuran yang direbus. Makan malam ini menyumbang sekitar 300 kalori.

8 gelas air, kopi, teh, atau minuman lain yang tidak mengandung kalori di ijinkan. Namun alcohol, pemanis, buah-buahan, produk susu, dan makanan lain tidak diperbolehkan.

Para peserta yang mengikuti diet ini secara online tanpa diawasi ahli medis diarahkan untuk memakan kue yang mengandung sekitar 500 kalori per hari, ditambah makan malam yang terdiri dari makanan yang sehat.

Metode ini bisa mengontrol kalori di siang hari, namun makan malam bisa jadi bencana jika tidak dipilih dengan bijak.

Apa yang dikatakan oleh para ahli?

Dee Sandquist, MS, RD, juru bicara dari American Dietetic Association mengatakan bahwa program diet ini adalah versi lain dari diet makanan pengganti, yang sudah terbukti efektif untuk sebagian orang.

Dia mengatakan, "Bagi sebagian besar orang, keputusan mengenai makanan itu sulit, baik dirumah maupun makan diluar, dan saat anda bisa meminum shake (atau kue), itu akan mempermudah dan membantu anda untuk tetap terkontrol."

Dia menekankan pentingnya untuk memilih makanan dengan bijak saat mengikuti program diet seperti ini. Da dia juga merekomendasikan anda untuk menyertakan lean protein, buah, sayuran, gandum, lemak sehat, dan susu rendah lemak saat makan malam, meski jika jumlahnya lebih dari 300 kalori.

Dia juga menyarankan untuk memeriksa label nutrisi untuk mengetahui berapa banyak serat, karbohidrat, protein, dan nutrisi lain yang terdapa di dalam setiap kue, karena jumlah ini akan bervariasi antara satu dengan yang lain.

Untuk jenis diet kue yang sangat rendah kalori, para pengkritik mengatakan bahwa 800 kalori itu berada di bawah level penurunan berat badan yang aman dan efektif. Mereka mengatakan diet kue 800 kalori itu kurang mengandung buah, sayuran, gandum, susu, dan serat, yang seharusnya semua itu menjadi bagian dari diet yang sehat.

Sandquist menyarankan untuk berkonsultasi dengan seorang ahli diet sebelum anda mencoba program diet ini, terutama untuk diet yang kurang dari 1.200 kalori per hari.

Namun Siegal mengatakan bahwa menurut bukti dan pengalamannya selama lebih dari 30 tahun, penurunan berat badan secara drastis itu aman jika dibawah pengawasan dokter, dan setiap kekurangan nutrisi yang ada di dalam diet ini bisa ditutupi dengan cara meminum vitamin.

"Kami memonitor pasien setiap minggu untuk setiap komplikasi dan mereka baik-baik saja," katanya. "Pasien saya merasa senang karena berhasil menurunkan berat sebanyak 2-3 pound per minggu, yang memotivasi mereka untuk tetap menjalani diet."

Kelemahan lain dalam diet ini, menurut para ahli, adalah kurangnya porsi olahraga. Para ahli merekomendasikan aktivitas fisik sebagai bagian dari gaya hidup setiap orang.

"Aktif secara fisik itu sangat penting untuk membangun dan mempertahankan otot, dan menjadi bagian dari gaya hidup yang sehat sehingga perlu untuk menjadi bagian dari program diet ini atau program diet manapun," kata Sandquist.

Untuk mereka yang sibuk atau sulit mengontrol apa yang mereka makan, kue sebagai makanan pengganti bisa menjadi sarana yang tepat untuk mengontrol kalori dan penurunan berat badan.

Meski ide untuk mejadikan kue sebagai makanan utama terdengar seperti impian masa kanak-kanan, namun faktanya adalah bahwa cara itu bisa membuat orang menjadi bosan karena harus memakan makanan yang sama setiap hari.

Dan tanpa aktivitas fisik secara teratur, serta bimbingan untuk melakukan perubahan gaya hidup, maka berat badan mungkin akan kembali naik.

Walau berat badan anda sepertinya pasti akan turun dengan diet 800 kalori per hari, namun diet ini kurang memberikan bimbingan pada anda untuk melewati masa-masa transisi untuk mempertahankan berat badan, setelah anda akan kembali ke pola makan normal.

Para ahli diet merekomendasikan bahwa, begitu anda mencapai berat badan ideal, anda harus meningkatkan porsi makanan yang sehat, terutama buah, sayuran, gandum, kacang-kacangan, dan susu rendah lemak, setidaknya dua kali sehari, dan hanya menggantungkan pada makanan pengganti satu kali sehari.