Diet 4 Hari

Apakah anda sudah bosan dengan diet ketat yang menawarkan makanan sama setiap hari?

Jika anda menyukai variasi dan fokus pada permainan pikiran (mind games), maka The 4 Day Diet mungkin cocok untuk anda.

Melalui diet ini, berat badan anda tidak akan turun hanya dalam beberapa hari, seperti yang mungkin anda duga melalui judulnya.

The 4 Day Diet adalah program diet yang terdiri dari 7 tahap atau modul, dimana masing-masing modul atau tahap dijalani selama 4 hari, dengan harapan berat badan anda akan turun sebanyak 10 - 12 pound (5,5 kg) dalam 28 hari.

Dalam setiap modul, anda difokuskan pada makanan atau kategori makanan tertentu (tidak perlu menghitung kalori) dan jenis olahraga yang direkomendasikan.

"Orang seringkali berhenti dari dietnya karena bosan dengan monotony dari memakan makanan yang sama," kata Ian K. Smith, MD, penulis dari buku The 4 Day Diet. Smith juga menjadi ahli diet untuk VHI show Celebrity Fit Club.

"The 4 Day Diet terus membuat hal-hal berubah, sambil memfokuskan untuk membantu peserta diet mengatasi makanan pemicu, melawan godaan (dan) rasa lapar, serta berbagai masalah yang merintangi usaha untuk menurunkan berat badan dan meningkatkan kesehatan," kata Smith, yang merancang 50 Million Pound Challenge, sebuah dorongan inisiatif untuk orang-orang African-Americans agar bersatu menurunkan berat badan collective sebanyak 50 juta pound.

The 4 Day Diet memberikan berbagai sarana bagi para peserta diet untuk menghadapi faktor-faktor psychologis dari menurunkan berat badan. Diet ini merekomendasikan affirmasi sebagai strategi untuk mencapai target, berpikir seperti orang langsing, dan memandang lebih dari sekedar timbangan untuk mengukur kesuksesan.

Apa saja yang boleh dimakan dalam The 4 Day Diet ini?

Menu makanan sangat bervariasi diantara ke tujuh modul.

Phase 1, modul "Induction" module, di design untuk menghilangkan "racun" yang telah menumpuk di dalam tubuh. Selama menjalani tahap ini, anda diperbolehkan untuk makan buah-buahan, daun-daunan hijau, dan sayuran yang tidak mengandung starch, beans, brown rice, serta yogurt atau susu rendah atau tanpa lemak.

Unggas atu ikan tidak diperbolehkan. Lemak tambahan yang diperbolehkan hanya berasal dari salad dressing rendah atau tanpa lemak dan sedikit minyak di dalam resep yang disediakan di dalam buku.

Tidak ada bukti ilmiah khusus yang mengatakan bahwa tubuh kita membutuhkan detox. Tapi Smith mengatakan modul ini diperlukan untuk mempercepat proses penurunan berat badan dan membersihkan tubuh.

"Entah beberapa pound pertama itu adalah air atau lemak atau kombinasi keduanya, saat anda melihat angka pada timbangan menurun, itu akan bertindak sebagai motivator untuk terus berdiet," kata Smith.

Berikut ini contoh menu harian untuk tahap Induction:

  • 2 cangkir kopi (gula dibatasi hanya satu packet; cream atau susu hanya satu sendok teh per cangkir)
  • 2 cup sayuran hijau, baik mentah maupun dimasak
  • 1 cup lemonade segar peras dengan gula tidak lebih dari 1 sendok teh
  • 1 sendok teh psyllium husk
  • 4 sajian buah
  • 6 ons yogurt tanpa lemak
  • 2 cup salad green dengan 3 sendok teh dressing bebas lemak
  • 1 cup beans yang dimasak (chickpeas, lentis, etc)
  • 1,5 cup brown rice
  • Air tidak terbatas

Phase 2, atau "Transition," adalah pengenalan untuk pola makan baru. Menu untuk tahap ini banyak menyertakan makanan-makanan yang tidak diproses dan tinggi serat untuk membantu anda merasa kenyang dengan kalori yang lebih sedikit (sekitar 1.300 kalori per hari). Menunya antara lain:

  • 3 sajian buah
  • 4 cup sayuran mentah
  • 1 cup beans
  • 4 ons ikan atau unggas
  • 1 soda diet
  • 2 snack dari daftar dengan 50 jenis pilihan, termasuk keju rendah lemak, buah, kacang-kacangan, roast beef, dan beberapa makanan yang menyenangkan misalnya marshmallows dan pudding

Phase 3, atau "Protein Stretch" menambahkan daging, ikan, susu, dan telur ke dalam diet untuk menghindari weight loss plateau. Menu untuk tahap ini antara lain:

  • 2 butir telur atau putih telur
  • 1 strip turkey bacon
  • 2 sajian buah
  • 1 cup sayur mentah dan 2 sajian sayur masak
  • 1 sandwich dengan daging dan 1 sendok teh mayo rendah lemak
  • 1 cup beans
  • 1 cup brown rice

Phase 4, atau "Smooth" berasumsi bahwa anda sudah mempelajari beberapa hal mengenai porsi normal dan kebiasaan makan yang sehat, sehingga mengijinkan anda untuk makan apa saja dalam skala menengah. Contoh menu untuk makanan yang dianjurkan antara lain pizza dan turkey burger.

Phase 5, atau "Push," mengembalikan anda ke dalam diet yang lebih ketat. Menu empat hari memberikan gambaran mengenai apa saja yang boleh anda makan. Sebagai contoh, satu hari anda diijinkan untuk makan:

  • 3 sajian buah
    1 cup beans
  • 2 cups green salad
  • 2 cups wortel
  • 1 cup fresh lemonade
  • 5 ons unggas tanpa kulit
  • 2 sajian sayuran masak

Phase 6, atau "Pace" mengijinkan anda untuk menambahkan beberapa makanan. Contoh menu harian antara lain:

  • 2 pancakes
  • 2 potong buah
  • Green tea
  • 2 cups green salad
  • 1 cup soup sayuran
  • 2 sajian sayuran masak
  • 5 ons ikan
  • 1 diet soda

Phase final, "Vigorous" adalah tahap ketat untuk membantu anda menurunkan beberapa pound terakhir. Contoh menu harian antara lain:

  • 3 potong buah
  • Setengan potong timun
  • 3 cups green salad
  • 1 1/2 cups soup
  • 2 sajian sayuran masak
  • 2 snack

Bagaimana cara kerja dari The 4 Day Diet?

Selama anda memulainya dengan phase 1 dan 2, anda bisa menjalani phase lainnya dengan urutan yang anda sukai.

Setiap phase punya pilihan jenis olahraga spesifik yang mengkombinasikan antara erobik dan strength training. Para peserta dieti ini dianjurkan untuk melakukannya menurut daya tahan dan level kebugaran mereka, dan bisa membaginya ke dalam beberapa interval pendek rutinitas fitness.

Pada hari tertentu dalam setiap minggu, anda direkomendasikan untuk berolahraga selama lebih dari 30 menit

Di dalam buku diet ini, anda akan diberikan berbagai tips dan strategi yang bisa membantu anda untuk menghadapi situasi-situasi yang membutuhkan pengontrolan diri. Strategi-strategi lainnya yaitu menyingkirkan makanan-makanan tinggi kalori dari lingkungan anda, dan lebih dulu merencakan cara mengatasi godaan yang mungkin muncul.

Meski buku ini tidak mengajarkan cara mempertahankan penurunan berat badan yang sudah di tahap, namun Smith berharap bahwa setelah menghabiskan waktu selama satu bulan dengan diet ini, anda akan tahu bagaimana cara mengatur pola makan yang lebih sehat dan menjadi lebih aktif untuk jangka panjang.

Smith menyarankan anda untuk mempersiapkan diary makanan sebelum memulai The 4 Day Diet agar anda lebih siap dalam menghadapi tugas-tugas untuk menurunkan berat badan.

"Orang umumnya cuma memfokuskan pada kalori dan olahraga, tapi jika mental anda belum siap dan tidak membuat journal sekitar 10 hari sebelum memulai, maka kemungkinan anda untuk sukses akan berkurang," kata Smith.

Dia juga mengatakan bahwa tidak mengapa jika sesekali anda membiarkan diri untuk memakan makanan yang kurang sehat dalam porsi kecil.

"Makan kue extra pada acara-acara tertentu tidak akan merusak diet anda, selama anda bisa mempertahan 80% dari waktu untuk hanya memakan makanan yang sehat," kata Smith.

Apa pendapat para ahli mengenai The 4 Day Diet ini?

Salah seorang Juru bicara untuk American Dietetic Association, Elisa Zied, MS, RD, memberikan pujian untuk diet yang memberikan penekanan pada makanan-makanan sehat dalam porsi menengah ini. Dia juga menyukati fakta bahwa para peserta diet ini di dorong untuk mengupdate target mereka sepanjang periode penurunan berat badan.

Namun, tidak tetap mengingatkan bahwa ini adalah diet rendah kalori, yang agaknya cukup ketat.

"Diet ini membatasi makanan tertentu, dan menghemat beberapa gizi penting misalnya kalsium dan vitamin D," kata Elisa. "Dan beberapa dari hari-harinya terlalu rendah dalam kalori, yang membuat peserta diet tidak bisa memenuhi kebutuhan gizi harian yang diperlukan tanpa tambahan supplement vitamin dan mineral."

Meski level kalori tidak disertakan dalam resep, menu, dan modul, Elisa memperkirakan bahwa kalori di dalam berbagai modul berkisar antara 1.000 sampai 1.800 kalori per hari.

Nasehatnya: Jika anda ingin mencoba diet ini, sertakan jumlah yang cukup untuk whole grain dan produk susu rendah atau tanpa lemak agar anda bisa memenuhi kebutuhan nutrisi harian.

Elisa juga mengingatkan bahwa kita semua punya kebutuhan yang berbeda untuk menurunkan berat badan, jadi metode satu ukurang kalori untuk pria dan wanita mungkin tidak efektif untuk semua orang.

The 4 Day Diet: Kesimpulan

Program diet selama satu bulan ini akan mengajari anda berbagai strategi yang berguna untuk menetapkan target realistis, dan memberikan anda taktik mental yang membantu anda untuk mengontrol pilihan-pilihan makanan.

Berpindah-pindah dari satu modul ke modul yang berbeda mungkin akan membuat sebagian orang menjadi bingung. Sementara bagi sebagian lain, yang mudah bosan atau lebih menyukai variasi, mungkin akan menikmati metode seperti ini.

Meski diet ini adalah metode jangka pendek, tanpa program untuk maintenance, namun tips dan trick-tricknya bisa anda manfaatkan saat anda bertransisi ke dalam metode jangka panjang untuk mengontrol berat badan.